Example floating
Example floating
Uncategorized

Lomba Senam Kreasi Meriahkan Dies Natalis ke-65 Universitas Sriwijaya

64
×

Lomba Senam Kreasi Meriahkan Dies Natalis ke-65 Universitas Sriwijaya

Sebarkan artikel ini

PALEMBANG – Dalam rangka menyambut puncak peringatan Dies Natalis ke-65, Universitas Sriwijaya (Unsri) menggelar lomba Senam Kreasi Nusantara Poco-Poco di halaman Fakultas Ekonomi, Kamis (30/10/2025). Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian acara menuju puncak perayaan yang akan digelar pada 3 November 2025 mendatang.

 

Rektor Universitas Sriwijaya, Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si., menyampaikan bahwa lomba senam ini bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga sarana mempererat kebersamaan sivitas akademika dan masyarakat sekitar. Menurutnya, melalui kegiatan seperti ini, seluruh elemen Unsri dapat menjaga kesehatan jasmani dan rohani sekaligus memupuk kekompakan.

 

 “Tujuan lomba senam kreasi Nusantara ini adalah untuk menjaga kesehatan, baik jasmani maupun rohani. Selain itu, kegiatan ini diharapkan bisa memperkuat kebersamaan agar kita bersama-sama memajukan Universitas Sriwijaya,” ujar Prof. Taufiq.

 

Lebih lanjut, Rektor menyampaikan bahwa Unsri kini telah resmi berstatus sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH). Dengan status tersebut, pemerintah memberikan kewenangan yang lebih luas kepada Unsri dalam mengatur berbagai aspek akademik dan non-akademik. Hal ini, katanya, menjadi langkah strategis agar Unsri mampu melangkah menuju level internasional.

 

“Kita berharap jika Unsri sudah berada di level internasional, maka alumninya pun akan memiliki kualitas bertaraf internasional,” tambahnya.

 

Rektor juga menegaskan bahwa seiring bertambahnya usia ke-65 tahun, Unsri harus terus berinovasi dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Ia menekankan pentingnya mewujudkan visi Unsri sebagai universitas yang tidak hanya berperan sebagai menara gading, tetapi benar-benar membawa manfaat bagi lingkungan sekitar.

 

“Sesuai dengan tagline pendidikan kita, Universitas Sriwijaya harus memberi dampak positif bagi masyarakat sekitarnya,” ucapnya.

 

Sementara itu, Ketua Panitia Lomba Senam Kreasi, Prof. Dr. Alfitri, M.Si., menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia yang telah menyukseskan kegiatan lomba tersebut. Ia menyebutkan bahwa antusiasme peserta, baik dari kalangan internal maupun eksternal, sangat tinggi.

 

Adapun hasil lomba kategori internal Unsri, keluar sebagai:

 

Juara 1: KPA Unsri

Juara 2: DWP Unsri

Juara 3: Fakultas Ekonomi Unsri

 

Sedangkan untuk kategori eksternal, pemenangnya adalah:

 

Juara 1: KORMI Sumatera Selatan

Juara 2: POLSRI Palembang

 

 

Suasana lomba berlangsung meriah dengan semangat sportivitas dan kekeluargaan. Para peserta menampilkan kreativitas senam dengan iringan lagu-lagu Nusantara, menggambarkan semangat persatuan dalam keberagaman.

 

Sebagai penutup rangkaian acara Dies Natalis, pihak universitas telah menyiapkan kegiatan puncak berupa orasi ilmiah oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri) pada 3 November mendatang.

 

Dengan usia yang semakin matang, Universitas Sriwijaya terus menunjukkan komitmennya dalam melahirkan sumber daya manusia unggul dan berdampak luas bagi kemajuan daerah maupun bangsa. (Firdaus)

Example 120x600